Pasca Dilantik, Rektor UNP Dorong Wisudawan Perkuat Kemampuan Diri
Rektor UNP Krismadinata, Ph.D, Rektor IPB Arif Satria, M.Si dan seluruh jajaran UNP berfoto bersama wisudawan periode 135 di Auditorium UNP, Senin (1/7). F/Natasa
Ganto.co - Universitas Negeri Padang kembali mengadakan upacara wisuda periode ke-135 di Auditorium Universitas Negeri Padang, Senin (1/7).
Wisuda UNP pada periode ini dilaksanakan selama dua hari pada tanggal 1 dan 2 Juli pada hari pertama sebanyak 832 orang yang diwisudakan dan di hari kedua sebanyak 891 dari program Doktor, Magister, Sarjana, dan Diploma.
Kegiatan ini dihadiri oleh Rektor UNP periode 2024/2029 Ir. Krismadinata, S.T., M.T., Ph.D, Rektor Institut Pertanian Bogor (IPB) Prof. Dr. Arif Satria, S.P., M.Si., Senior Eksekutif Prof. Ganefri, Ph.D, Ketua dan Sekretaris Majelis Wali Amanat, Ketua dan Sekretaris Senat Akademik Universitas, Wakil Rektor I,II, III dan IV, Dekan dan Wakil Dekan, Direktur dan Wakil Direktur Sekolah Pascasarjana serta Sekolah Vokasi, dan lainnya.
Krismadinata dalam sambutannya menyampaikan pidato wisuda yang berjudul "Mengintegrasikan Nilai-nilai Dasar Organisasi dalam Menyelenggarakan Tridharma Perguruan Tinggi di Universitas Negeri Padang".
"Ada tujuh nilai-nilai dasar mendasari penyelenggarakan Tridharma Perguruan Tinggi, (salah satunya) pendidikan, penelitian, dan pengabdian masyarakat yang menjadi acuan civitas akademika UNP dalam menjalankan tugas dan fungsinya," ujar Krismadinata.
Ia juga menerangkan salah satu tantangan yang dihadapi saat ini adalah keberadaan kecerdasan buatan atau Artificial Intelligence (AI).
Krismadinata menambahkan, "Produk itu dapat menggeser manusia dalam percaturan dunia kerja. kekuatan anda terletak pada hard skill dan soft skill yang diperoleh di kampus dan di luar kampus."
Lebih lanjut, Krismadinata mengajak seluruh wisudawan untuk memperkuat soft skill dengan melakukan kegiatan positif dan produktif.
"Mari perkuat soft skill dan jangan pantang menyerah sekalipun menjadi seorang pekerja industri atau lingkungan swasta, pemerintah, guru, wirausahawan, dan lainnya," tutupnya Krismadinata.
Arif Satria dalam kesempatan ini menyampaikan orasi ilmiah dengan tema "Membangun Budaya Belajar dan Kerja Organisasi di Lingkungan Perguruan Tinggi."
"Orang yang akan sukses itu ialah orang-orang yang menggantukan mimpi setinggi-tingginya sehingga mereka memiliki target dalam menjalankan hidup dan inilah yang akan mengalahkan orang-orang yang mempunyai bakat," ungkapnya.
Install aplikasi Ganto apps di Google Play
Komentar
Kirim Komentar