WR I UNP: Harapan Besar di Tahun 2024, Berpartisipasi Penuh di Tingkat Nasional
Potret saat berlangsungnya acara sosialisasi PKM dan Ajang Talenta Prestasi Tahun 2024 di Ruang Sidang Senat UNP, Rabu (7/2). f/Mita
Ganto.co - Universitas Negeri Padang (UNP) mengadakan Sosialisasi Program Kreativitas Mahasiswa (PKM) dan Ajang Talenta Prestasi Tahun 2024 yang diadakan di Ruang Sidang Senat, Gedung Rektorat UNP, Rabu (7/2).
Acara ini dihadiri oleh Wakil Rektor I, Dr. Refnaldi, M.Litt.; Direktur Kemahasiswaan dan Alumni, Dr. Asep Sujana Wahyuri, S.Si, M.Pd.; Dosen Fakultas Ilmu Pendidikan (FIP), Arisul Mahdi, S.Pd, M.Pd.; Pembina Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) tingkat fakultas dan universitas; serta Pembina Himpunan Mahasiswa Departemen (HMD) se-lingkungan UNP.
Dalam sambutannya, Refnaldi mengatakan UNP melakukan perubahan terhadap Organisasi dan Tata Kerja (OTK). Berdasarkan keputusan tersebut, Biro tidak ada lagi atau dihilangkan. Sebagai gantinya, dibentuklah Direktorat.
"Diawal 2024 berdasarkan OTK yang telah direvisi diputuskan untuk menghilangkan Biro. Jadi Biro tidak ada lagi di UNP. Sebagai gantinya, UNP membentuk Direktorat dibawah bidang akademik dan kemahasiswaan," ucapnya.
Ia juga menuturkan, walaupun memiliki direktur kemahasiswaan dan akademik banyak hal yang harus diperbaiki terutama pada aktivitas-aktivitas kemahasiswaan yang bersifat kompetisi seperti Program Kreativitas Mahasiswa (PKM), Program Penguatan Kapasitas (PPK) Organisasi Kemahasiswaan (Ormawa), Kontes Robot Indonesia (KRI), dan sebagainya.
"Walaupun saat ini kita memiliki direktur kemahasiswaaan dan akademik, namun masih banyak hal-hal yang harus diperbaiki, terutama berkenaan dengan aktivitas-aktivitas kemahasiswaan yang sifatnya kompetisi seperti PKM, PPK Ormawa, KRI, dan masih banyak lagi," tuturnya.
Terakhir, ia berharap UNP pada tahun ini bisa berpartisipasi secara penuh di tingkat nasional, namun hal itu tentu tergantung usaha yang dilakukan pada awal tahun ini.
"Harapannya, kita bisa berpartisipasi di tingkat nasional khususnya PKM dan PPK Ormawa, namun tergantung usaha kita juga di awal tahun ini," tutupnya.
Selanjutnya penyampaian hal-hal teknis yang berkenaan dengan aktivitas-aktivitas kemahasiswaan oleh direktur kemahasiswaan.
Install aplikasi Ganto apps di Google Play
Komentar
Kirim Komentar