Ujian Wawancara Calon Anggota Magang SKK Ganto Angkatan 28

Foto bersama kru SKK Ganto dan anggota calon magang SKK Ganto Angkatan 28 di gedung MKU UNP, Minggu (26/03). f/Nata
Ganto.co - Surat Kabar Kampus Ganto (SKK Ganto) Universitas Negeri Padang (UNP) mengadakan acara penutupan Open Recruitment (OR) angkatan 28 sekaligus wawancara calon anggota magang SKK Ganto di Gedung MKU UNP, Minggu (26/3).
Kegiatan ini diikuti oleh 40 peserta secara luring dan 26 peserta secara daring melalui platform Zoom meeting dari total keseluruhan 66 orang peserta yang mendaftar.
Acara ini turut mendatangkan Drs. Esy Maestro, mewakili Wakil Rektor I (WR I), M.Sn., dewan ahli SKK Ganto, perwakilan Unit Kegiatan (UK) mahasiswa UNP dan Lembaga Pers Mahasiswa (LPM) selingkup Kota Padang, serta Kru SKK Ganto tahun 2023.
Pemimpin Umum SKK Ganto, Ramadhano Twento Dilanov menyampaikan apresiasinya kepada panitia-panitia yang telah berpartisipasi dalam acara ini.
"Saya apresiasi kepada teman-teman panitia yang telah bekerja keras memberikan segala ide, pemikiran, wawasan, dan segala macamnya yang membuat kita dapat melangsungkan acara pada hari ini," ungkapnya.
Ia juga menyampaikan kepada calon anggota magang angkatan 28 agar menyuarakan ide-ide yang ada di pikiran melalui tulisan.
"Di sini saya berharap teman-teman tidak menahan ide-ide yang ada didalam pikiran kita bisa menyuarakannya dalam tulisan," tutupnya.
Esy Maestro, mewakili WR I membuka acara ujian wawancara sekaligus menutup ORSKK Ganto Angkatan 28. Esy menyampaikan bahwa WR I mengapresiasi kegiatan ini.
"Beliau mengatakan bahwa semoga acara ini berjalan dengan lancar," ujarnya.
Ia juga mengatakan bahwa Ganto merupakan tempat bagi orang-orang yang berpikir positif.
"Ganto itu juga salah satu wadah untuk memfasilitasi mahasiswa yang ingin menulis, ingin mengeluarkan kreatifitas dalam bentuk tulisan," tambahnya
Terakhir, Esy dengan resmi menutup OR SKK Ganto angkatan 28 sekaligus membuka acara ujian wawancara calon anggota magang SKK Ganto Angkatan 28.
"Saya sebagai yang mewakili WR I menyatakan bahwa Open Recruitment resmi ditutup dan dilanjutkan dengan tahap wawancara," tutupnya.
Install aplikasi Ganto apps di Google Play
Komentar
Kirim Komentar