Aksi Gema Beduk Duta Genre

Duta Genre tengah mempersiapkan takjil untuk dijual, f/Sisri (15/04)
16-04-2022, 00:11 WIB
Ganto.co - Duta Genre Sumatera Barat (Sumbar) mengadakan Aksi Gema Beduk di tiga titik di sekitar Kota Padang selama 3 hari dimulai pada 13 hingga 15 April 2022.
Top Ten Duta Genre Kota Padang, Raudatul Afiah mengatakan bahwa Aksi Gema Beduk adalah rangkaian kegiatan berjualan takjil sekaligus penggalangan dana untuk didonasikan kepada yang membutuhkan.
"Hari ini kami mengadakan Aksi Gema Beduk yang kegiatannya berupa jualan takjil sekaligus penggalangan dana yang nantinya akan didonasikan kepada anak yatim dan orang-orang yang membutuhkan," tuturnya.
Raudatul juga menyampaikan bahwa Duta Genre mengadakan aksi ini selama 3 hari yang nantinya akan melaksanakan pendonasian pada tanggal 25 April di panti asuhan.
"Aksi Gema Beduk ini dilaksankan selama 3 hari yang nantinya akan ada pendonasian di panti asuhan pada tanggal 25 April," ucapnya.
Lebih lanjut, Farhan Duta Genre Kota Padang 2022 menyampaikan bahwa ada 3 titik kegiatan Aksi Gema Beduk ini.
"Untuk hari pertama kami buka 3 titik, di gedung Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana (BKKBN), Lubuk Lintah dan di Jalan Ahmad Yani. Sedangkan hari kedua dan ketiga hanya dua titik BKKBN dan Jalan Ahmad Yani" ucapnya.
Farhan juga menjelaskan bahwa tiap titik diturunkan 10 sampai 20 Anggota Duta Genre.
"Rata-rata tiap harinya kami menurunkan 10 sampai 20 Duta Genre per titik kegiatan," lanjutnya.
Terakhir, Farhan menyampaikan bagi yang ingin berdonasi silakan cek info atau pamflet open donasi di akun Instagram @genre_kotapadang.
"Bagi yang ingin berdonasi silahkan cek info atau pamflet di akun instagram @genre_kotapadang, " tutupnya.
Install aplikasi Ganto apps di Google Play
Komentar
Kirim Komentar