FORSIA FMIPA Berkunjung ke Ganto
Ganto.web.id-UNP. Di samping silahturahmi, kunjungan FORSIA FMIPA ke Ganto, Selasa (10/5), juga diisi dengan diskusi seputar Jurnalistik. FORSIA FMIPA merupakan Lembaga Dakwah Kampus yang lebih memusatkan dakwah pada Fakultas FMIPA UNP. Kepala Bidang Divisi Jaringan FORSIA FMIPA, Yos Aprinaldi, mengharapkan dengan adanya diskusi Jurnalistik, pembuatan buletin FORSIA dapat terealisasi.
Penerbitan buletin bukan pertama kali dilakukan FORSIA. Sebelumnya, FORSIA telah menerbitkan buletin mingguan dalam bentuk selebaran. Hanya saja penerbitan buletin ini tidak berjalan tetap. Karena alasan inilah, Divisi Syiar FORSIA FMIPA memasukkan pembuatan buletin dalam Program Kerja (Proker). "Kami juga mencoba untuk belajar dalam penulisan," ujar anggota Divisi Syiar FORSIA FMIPA, Yongki Sukma, Selasa (10/5) di sekretariat Ganto.Salim
Install aplikasi Ganto apps di Google Play
Komentar
Kirim Komentarpiki setri pernantah
26-05-2011 06:39 WIB